"Nehaf Sau Bonout Sau" "Satu Hati Satu Komitmen"

Selasa, 17 Agustus 2021

Tiga Ruang Belajar SD YPK Aitinyo Dibangun Secara Permanen

                              Peletakan Batu Pertama Pembangunan Ruang Belajar

MAYBRAT, (Maybrat News) - Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Maybrat Papua Barat, Kornelius Kambu bersama Ketua DPRD, Ferdinando Solosa Melakukan peletakan batu pertama pembangunan ruang kegiatan belajar SD YPK Aitinyo, Sabtu (14/8/2021).

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Maybrat, Kornelius Kambu mengatakan, pendidikan merupakan tuntutan masyarakat yang harus dipenuhi guna mencerdaskan generasi yang berintelektual agar membangun bangsa ke depan. Oleh karena itu, melalui peletakan batu pertama ini, segera diselesaikan tepat waktu sehingga dapat digunakan untuk kegiatan belajar mengajar.

Pembangunan tersebut menggunakan anggaran dari sumber dana Otonomi khusus (Otsus) tahun 2021 untuk membangun Tiga ruang kegiatan belajar. Mengingat ruang belajar yang sedang digunakan hanya berdinding papan dengan jumlah siswa sebanyak 103 orang.

“Kami selaku pemerintah selalu siap membantu jika ada kekurangan. Karena ini membantu generasi-generasi penerus Maybrat sehingga mereka bisa membangun Maybrat ke depan,” terang Kornelius Kambu.

Sementara itu, ketua DPRD Kabupaten Maybrat, Ferdinando Solosa mengutarakan bahwa sebagai wakil rakyat dan juga sebagai pemerintah daerah memiliki tanggung jawab dalam tugas penyelenggaraan pemerintahan dan kebijakan pembangunan serta pembinaan kemasyarakatan di daerah. Oleh karena itu, perlu ada kesinambungan guna membangun pendidikan yang lebih baik untuk kemajuan generasi di tanah Papua melalui Sumber Daya Manusia (SDM) yang profesional.

“Pemerintah berkewajiban untuk membangun pendidikan sehingga menciptakan generasi yang cerdas. Karena tanpa pendidikan, maka pembangunan tidak akan maju,” tuturnya.

Melalui peletakan batu pertama pembangunan ruang kegiatan belajar ini, diharapkan agar pendidikan di Kabupaten Maybrat jauh lebih maju dan mampu bersaing dengan daerah lainnya. (Mrk)

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Michael R Kareth "Pengisian Jabatan DOB PBD Wajib Prioritaskan Orang Asli Papua"

                                                    Dr. Michael Rafael Kareth, S.Hut, M.Si Dr. Michael R Kareth, S.Hut,  M.Si., mantan Aktif...