MAYBRAT, (Maybrat News) - Pj. Bupati Kabupaten Maybrat, Dr. Bernhard E. Rondunuwu, S.Sos, M.Si dalam sambutanya saat pembukaan kegiatan sidang klasis pertama Aitinyo.
Menurutnya, diera Digital dan Milenial ini kita di tuntut untuk berkolaborasi atau bekerja sama, dimana satu orang dapat mengerjakan dua sampai 4 kegiatan ,yang mana semuanya itu harus di tunjang dengan skil atau kemampuan kita yang memadai.
Sehinnga dengan skli yang kita miliki kita dapat berkolaborasi di berbagai kegiatan guna memajukan pembangunan di kabupaten Maybrat.
Bernhard juga menyampaikan bahwa Ia merasa bangga sekali karena pada hari
ini aspek kolaborasi di saat ini sangatlah penting dan telah terjadi dimana seluruh
lapisan masyarakat dapat mendukung kegiatan saat ini
Pernyataan tersebut di sampaikan Pj. Bupati Maybrat saat menghadiri pembukaan sidang Klasis Ke-1 GKI Imanuel Aitinyo di Jemaat, (26/09/2022).
Sudah 1 bulan saya meneruskan pelaksanaan tugas pemerintahan karena tugas kami melaksanakan tugas pemerintahan, pembangunan kemasyarakatan. Sehingga saya menyampaikan terimakasih kepada masyarakat Maybrat yang telah mendukung saya selama ini.
“Tolong di bahas di dalam sidang saat ini yaitu transpormasi perubahan birokrasi karena sistem pelayanan birokrasi kita tergolong sangat rendah , sehingga kita harus terus meningkat kemampuan birokrasi serta dapat menerapkannya dalam pelayanan bergereja dan bermasyarakat,”harap Bernhard.
Birokrasi sekarang adalah birokasi yang kolaborasi atau bekerja sama, karena di erah sekarang kita tidak merasa diri paling bisa atau Egoisme.
Hal ini saya sampaikan karena saya melihat Klasis GKI Aitinyo ini terletak di 2 wilayah pemerintahan yaitu Kabupaten Maybrat dan Kabupaten Sorong Selatan sehingga kita harus berkolaborasi untuk memajukan Klasis bahkan kabupaten Maybrat.
Geeja dan pemerintah adalah mitra maka jadikanlah hidup ini bermakna bagi sesama, Gereja dan Pemerintah serta masyarakat,”ujar Bernhard.
Pendidikan di Maybrat menjadi dasar dan menjadi tanggung jawab kita bersama sehingga kolaborasi itu sangat penting bagi kehidupan kita di kabupaten Maybrat tercinta ini, sehingga semakin hari kita semakin maju.
“Birokasi yaitu untuk melayani masyarakat, bukan dilayani masyarakat, sehingga saya akan selalu
berada di tengah -tengah masyarakat kabupaten Maybrat, karena semua manusia itu sama di mata Tuhan. (Mrk)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar