"Nehaf Sau Bonout Sau" "Satu Hati Satu Komitmen"

Rabu, 30 Oktober 2019

DUSUN FAUTSION LAYAK MENJADI KAMPUNG DEVINITIF


MAYBRAT, (Maybrat News) -  Secara  Geografis wilayah Fautsion merupakan salah satu Dusun Persiapan yang terletak di Distrik Aitinyo Barat, Kampung Kambufatem Utara.

Sebelah Timur berbatasan dengan Kampung Fatase ,sebelah Barat berbatasan dengan Kampung Kambufatem utara dan siyo ,sebelah utara berbatasan dengan Hosio Banah dan kampung sabo.

Fautsion Merupakan salah satu dari Dusun persiapan lainya di Distrik Aitinyo Barat yang nantinya akan di dorong menjadi Salah Satu Kampung devinitif.

Oleh sebab itu, untuk mencapai perubahan status Maka, salah satu tokoh Intelektual dan Inisiator sekaligus penggagas pemekaran Dusun Fautsion menjadi Kampung Fautsion,Yulian Hosio,.SE sedang melakukan langkah strategis dalam mempesiapkan syarat pendukung teknis dan syarat Fisik seperti, proposal pemekaran ,jalan menuju Dusun Fautsion, Rumah Warga Masyarakat , Air Bersih, Listrik serta Lapangan Bola Folly dan Lapangan bola kaki, yang mana sudah selesai dan sudah di gunakan sebagai mana mestinya.

Yulian Hosio menuturkan bahwa, selaku Intelektual dan Inisiator calon kampung Fautsion telah bersama-sama dengan para Akademisi dari uncen serta pansus DPRD Maybrat sudah melakukan kunjungan kerja diwilayah aitinyo yang di pusatkan di dua titik yakni Kampung kamro Distrik aitinyo selatan dan di kampung eway distrik aitinyo tengah.

 Maka tinggal bagaimana pihak terkait yang akan melanjutkan supaya kampung ini bisa memiliki legalitas hukum berupa Peraturan Daerah, Nomor Induk Kampung, Nik di Pusat dan lain-lain. ungkap Yulian. (Admin)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Michael R Kareth "Pengisian Jabatan DOB PBD Wajib Prioritaskan Orang Asli Papua"

                                                    Dr. Michael Rafael Kareth, S.Hut, M.Si Dr. Michael R Kareth, S.Hut,  M.Si., mantan Aktif...